9 Kebiasaan Orang Kaya

Kebiasaan lah yang membentuk takdir kita, kata pepatah. Kebiasaan ini sangat penting untuk kita kendalikan dengan baik. Jangan sampai kita melakukan kebiasaan-kebiasaan yang buruk sehingga malah memberi efek buruk juga terhadap kehidupan kita. Ini adalah kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan orang kaya. Semoga hasil riset ini mampu memotivasi kita agar terus bersemangat memupuk kebiasaan yang baik. Thomas Corley, penulis Rich Habits, mensurvey 233 orang kaya dan 128 orang miskin selama 5 tahun. Dan inilah perbedaan kebiasaan mereka:

[caption id="attachment_2013" align="aligncenter" width="900"]KIPI_6 (Presentation at KIPI Australia 2012) Presentation at KIPI Australia 2012[/caption]
  1. Pembaca kelas berat – mereka membaca untuk mengembangkan diri bukan sekedar untuk bersenang-senang ,
  2. Bekerja melampaui target, mereka berusaha untuk berbuat lebih, bukan hanya muncul di kantor, mengerjakan kerjaan rutin, lalu pulang,
  3. Tahu apa yang harus dia lakukan hari ini – mereka membuat to do list mayoritas berhasil menuntaskannya,
  4. Tidak menonton tv – atau mereka menonton kurang dari 1jam sehari, mereka fokus pada produktivitas,
  5. Mendengarkan audio book saat di perjalanan – intinya mereka tidak menyian-yiakan waktu di perjalanan,
  6. Fokus terhadap tujuan – bahkan mayoritas dari mereka menulisnya,
  7. Hanya sedikit bermain lotre – mereka tidak berharap keberuntungan,
  8. Menjaga lingkar pinggang – mereka menjaga kesehatan
  9. Tersenyum setiap hari – mereka bersyukur dan menghargai hidup, serta berbagi tentu saja. Bersyukur & berbagi 🙂

Akhirnya, karena tak seorang pun diantara kita yang bisa mengontrol pemerintah, teman atau kerabat yang berpikir negatif, bahkan ekonomi; maka kita hanya bisa mengontrol cara berpikir kita. Jika kita bisa mengadopsi cara berpikir orang-orang sukses, maka cepat atau lambat, kita pun bisa menjadi orang sukses finansial. Dengan cara berpikir yang tepat, kita tetap bisa MERASA sebagai orang sukses finansial meskipun kita sedang kekurangan uang.

[caption id="attachment_2012" align="aligncenter" width="907"]Eileen Peters Park (Nova Suparmanto) Eileen Peters Park di Gold Coast[/caption]

Orang terkaya di dunia, Bill Gates mengatakan: “Jika Anda terlahir sebagai orang miskin, itu bukan salah Anda. Tetapi jika Anda meninggal dalam keadaan miskin, maka itu sepenuhnya kesalahanmu.” Hambatan menuju sukses, bisa jadi hanya soal cara berpikir. Jika kita mau mengubahnya sedikit, kemungkinan pintu-pintu menuju kesuksesan akan terbuka lebih lebar. Selamat menikmati kesuksesan hidup. (Lifehack.org).

Referensi: https://www.selasar.com/khas-selasar/infografis-9-kebiasaan-orang-kaya (edited)

]]>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *